Glitter Words

Rabu, 29 April 2009

MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA

Dalam upaya mengkondisikan pembelajaran fisika yang dipimpin oleh guru semakin menarik dan tidak membosankan maka guru harus kreatif mengelola kegiatan pembelajaran yang menjadi tanggung jawabnya. Selain mengajak para siswa untuk melakukakan berbagai percobaan/eksperimen/ belajar dari alam sekitar maka tidak ada jeleknya kalau pembelajaran menggunakan media power point juga dicoba.
Berikut disajikan beberapa media pembelajaran power point hasil kreasi saya sebagai guru fisika, hasil pencarian serta disajikan pula hasil kreasi para siswa yang bekerja secara kelompok dan mereka gunakan untuk membantu presentasi.

Berikut materi yang bisa didownload :
1. Momentum dan Impuls
2. Gerak Rotasi
3. Kinematika (gerak dua dimensi)
4. Gelombang Elektromagnetik

5. Interferensi (kreasi siswa XII IPA SMA Sang Timur)
6. Difraksi (kreasi XII IPA SangTi)
7. Efek Doppler (kreasi XII IPA SangTi)
8. Pembiasan Gelombang (kreasi XII IPA SangTi)
9. Polarisasi (kreasi XII IPA SangTi)
10. Gelombang

FISIKA MUDAH

FISIKA ASYIK DAN MUDAH ....

Siapa bilang fisika mudah ? Mungkin Anda ingin tahu jawabnya 'siapa yang mengatakan fisika itu mudah?'. Baru saja UN SMA selesai, secara khusus anak jurusan IPA di SangTi mengatakan fisika mudah. Selesai ujian sebagian besar dari mereka berteriak ..." bu fisikanya gampang, aq bisa ngerjakan ... seratus ribu lho buk ...."

Biyuh ... biyuh ...

Sebagai guru fisika mendengar teriakan itu rasanya seneng banget, syukurlah nak ... ternyata kamu bisa, terbukti kan fisika itu mudah, menyenangkan dan asyik ? SmileCoolLaughing

Sekilas emak bertanya dalam hati : emang soalnya yang mudah ataukah karena persiapan ekstra ... belajar menggebu-gebu supaya dapat mengerjakan soal ? Supaya dapat nilai ≥ 8.0 ? Supaya dapat .... 100 lembar ribuan ?

He ...he ...akhirnya tak ada bedanya ... yang emak tahu emak harus siapkan =

X . 100 lembar ribuan = ...CryUndecidedFrown

Kamis, 16 April 2009

MOTIVASI

NYAMAN SELAMA MENGIKUTI UJIAN NASIONAL

Mulai Senin, 20 April 2009 selama 5 hari para siswa SMA untuk semua jurusan mengikuti ujian nasional. Situasi yang sangat mencemaskan baik bagi siswa maupun para orang tua. Mengapa tidak ? Bagi sebagian orang beranggapan bahwa kelulusan hanya ditentukan 2 jam perhari selama 5 hari padahal proses pembelajaran di SMA selama 3 tahun, itupun bagi yang lancar dan bagi siswa yang pernah tinggal kelas proses belajarnya tentu lebih dari 3 tahun.

Persiapan agar sukses UN telah dilakukan jauh hari, para siswa ramai-ramai ikut bimbingan belajar. Sekolah mengusahakan tambahan pelajaran (pendalaman materi) yang diselenggarakan pada sore hari. MKKS memfasilitasi pelaksanaan try out kata lain uji coba UN. Apa yang telah disebutkan sebelumnya semata-mata agar para siswa lulus dengan nilai baik. Hasil uji coba kadang dirasa membebani bahkan mencemaskan bagi sebagian siswa karena memperoleh nilai selalu dibawah standar kelulusan namun bagi siswa lain justru menjadi pemicu semangat belajar agar kelak saat ujian nasional memperoleh nilai yang jauh lebih baik.

Persiapan materi uji telah matang, lalu bagaimana dengan persiapan mental ? Para siswa perlu mempersiapkan diri secara lengkap (lahir dan batin) agar nyaman selama mengikuti ujian nasional. Berikut disampaikan beberapa hal yang baik untuk dilakukan.

1. Penguasaan materi dipastikan sudah mantap (dengan mempelajari SKL dan memprediksi soal yang bakal keluar serta latihan-latihan yang sudah dilakukan).

2. Usahakan memiliki semua peralatan yang diperlukan ( pensil 2B, karet penghapus dengan kualitas bagus, alas, rautan, jam tangan), usahakan tidak meminjam teman.

3. Tentunya sejak awal sudah melakukan doa-doa permohonan, dukungan dari orang-orang terdekat. Berdoalah sebelum meninggalkan rumah, berdoa lagi sebelum mengerjakan soal.

4. Pasrah diri, jujur dan tenang saat mengerjakan soal, jangan terburu-buru, jangan memikirkan hal lain diluar materi pelajaran, bacalah petunjuk dengan cermat, yakinlah bahwa Tuhan menyertai, membimbing dan memberkati semua usaha dan perjuangan Anda.

5. Selesai mengerjakan soal berdoalah, bersyukur pada Tuhan bahwa hari ini telah mengikuti ujian nasional dengan selamat. Pulanglah dan jangan pikirkan yang telah lewat tetapi coba rileks, istirahat cukup dan belajar untuk persiapan ujian hari berikutnya.

GBU dan sukses untuk Anda.

Selasa, 07 April 2009

DULU DAN SEKARANG


LAIN DULU LAIN SEKARANG


Dulu polos, lugu dan patuh apa kata ortu ...
Sekarang, karakter dasar sudah berubah seiring dengan perubahan zaman.
Satu pertanyaan : akankah mereka teguh pada prinsip dan mampu mengalahkan tantangan zaman sehingga menjadi seorang pemenang ?

SERTIFIKASI

GURU BERSERTIFIKAT PENDIDIK

Adalah hal yang sangat membanggakan di SMA Sang Timur Yogyakarta bahwa dari 25 orang guru yang mengajar di sekolah ini 8 diantaranya sudah memiliki sertifikat pendidik yang diterbitkan oleh Departemen Pendidikan Nasional Republik Indonesia, itu berarti kedelapan guru ini sudah dikatakan profesional. Lalu, bagaimanakah guru lainnya yang belum memiliki sertifikat pendidik ? Apakah bisa disebut guru yang belum profesional? Bagi SMA Sang Timur Yogyakarta, jawaban pertanyaan tersebut ada pada para siswa dan para orang tua siswa itu sendiri.

Inilah delapan guru SMA Sang Timur Yogyakarta yang telah memiliki sertifikat pendidik:
1. Dra. Th. Retno Hartutiningsih ( guru biologi sekaligus kepala sekolah)
2. Drs. Ch. Tri Harnadi (guru ekonomi)
3. Drs. M. Suroso ( guru sejarah)
4. Drs. M. Heri Cahyono ( guru bahasa Inggris)
5. Dra. Ag. Eria Budiati ( guru ekonomi)
6. Dra. B. Wiwik Indarti (guru kimia)
7. Yovita Mahanari Krisyudanti, S.Pd (guru bahasa Inggris)
8. Ch. Purwanti, S.Pd (guru geografi)






















Rabu, 01 April 2009

PRAKTIKUM






RETRET

RETRET SISWA KELAS XII

Retret selama 4 hari 3 malam selalu dilaksanakan sekitar bulan Desember - Januari khusus untuk kelas XII sebagai bentuk perhatian SMA Sang Timur kepada para siswa dalam pemeliharaan iman. Olah batin ini dilaksanakan di panti retret dan dibimbing oleh tim yang terdiri romo, bruder, frater, suster dan didampingi oleh para guru.



RETRET



RETRET GURU & KARYAWAN

Retret dilaksanakan sebagai bentuk perhatian yayasan Karya Sang Timur kepada para guru dan karyawan untuk penyegaran, keakraban, menguatkan panggilan sebagai mitra kerja dan pengabdian kepada dunia pendidikan.













































nebeng mejeng